FEATURED VIDEO

Selamat Datang di "GERBANG KADIRI NEWS". ..................................................................................... Kami berusaha memberikan informasi yang uptodate bagi pengunjung ataupun penggemar GE-KA NEWS. ..................................................................................... Jangan lupa tinggalkan komentar anda, agar kami dapat memperbaiki atau memberikan yang lebih baik untuk kepentingan kita bersama. Terima kasih. ..................................................................................... (GE-KA / 4reitech Team)

Friday, July 23, 2010

Diskoperindag Kabupaten Belum Tinjau Pasar

Diskoperindag Kabupaten Belum Tinjau Pasar
GE-KA, Kediri - Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Kediri, belum berencana melakukan sidak kebeberapa pasar, terkait kenaikan harga bahan pokok.

Dalam beberapa minggu terakhir, harga kebutuhan pokok, di beberapa pasar, terus mengalami kenaikan. Bahkan, kenaikan harga kebutuhan pokok, diikuti beberapa jenis kebutuhan lainnya. Sebagai contoh, harga gula pasir, yang semula Rp 9.500  per kilogram, kini bertahan menjadi Rp 10 ribu per kilogramnya.

Kenaikan cukup tajam, terjadi pada cabe rawit, yang saat ini masih mencapai Rp 40 ribu  per kilogramnya. Diperkirakan, kenaikan harga kebutuhan pokok masih akan berlangsung, karena mendekati puasa dan lebaran.


“ Kami masih akan melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Kediri, untuk melakukan operasi pasar, guna menstabilkan harga kebutuhan, disejumlah pasar diwilayah Kabupaten Kediri,” kata Sutrisno, Kepala Diskoperindag Kabupaten Kediri .

Sutrisno menambahkan, untuk sementara, Diskoperindag Kabupaten Kediri, terus memantau perkembangan harga kebutuhan dibeberapa pasar di Kabupaten Kediri. Termasuk, memastikan stok barang barang yang dibutuhkan masyarakat. (Anto Kristian)

0 komentar:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger