FEATURED VIDEO

Selamat Datang di "GERBANG KADIRI NEWS". ..................................................................................... Kami berusaha memberikan informasi yang uptodate bagi pengunjung ataupun penggemar GE-KA NEWS. ..................................................................................... Jangan lupa tinggalkan komentar anda, agar kami dapat memperbaiki atau memberikan yang lebih baik untuk kepentingan kita bersama. Terima kasih. ..................................................................................... (GE-KA / 4reitech Team)

Friday, July 23, 2010

Dinas Kabupaten Akan Tinjau SLB Ngasem

Dinas Kabupaten Akan Tinjau SLB Ngasem
GE-KA, Kediri - Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri, akan melakukan pengecekan ke SLB Ngasem, yang saat ini masih kekurangan ruang kelas, sehingga mengganggu proses belajar mengajar.

Hal itu disampaikan, Baedowi Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri. Sesuai informasi sebelumnya, saat ini, SLB Ngasem yang berada di Kecamatan Ngasem masih memiliki 6 ruang kelas. Seluruhnya, digunakan siswa, setingkat SD, SMP hingga SMA, yang jumlahnya 39 siswa.

Agar semua siswa bisa tertampung, untuk kegiatan belajar mengajar, satu ruang kelas terpaksa dibuat sekat menjadi 2 ruangan. Padahal, SLB Ngasem masih memiliki lahan kosong seluas 780 meter, yang dapat digunakan untuk 2 ruang kelas.


“ Kami masih akan melakukan pengecekan langsung ke SLB Ngasem, untuk memastikan kondisinya,” kata Baedowi, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri.

Baedowi menambahkan, jika memang sudah mendesak, pihaknya akan mengusulkan pembangunan 2 ruang kelas tambahan. Sehingga, siswa SLB tidak lagi terganggu saat belajar, karena sudah memiliki ruangan masing masing. (Anto Kristian/ANDIKA FM)

0 komentar:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger