FEATURED VIDEO

Selamat Datang di "GERBANG KADIRI NEWS". ..................................................................................... Kami berusaha memberikan informasi yang uptodate bagi pengunjung ataupun penggemar GE-KA NEWS. ..................................................................................... Jangan lupa tinggalkan komentar anda, agar kami dapat memperbaiki atau memberikan yang lebih baik untuk kepentingan kita bersama. Terima kasih. ..................................................................................... (GE-KA / 4reitech Team)

Friday, July 23, 2010

Rahardi: Imbas Kenaikan TDL Pekerja Hotel Terancam Dirumahkan

Rahardi: Imbas Kenaikan TDL Pekerja Hotel Terancam Dirumahkan
GE-KA, Kediri - Guna mensiasati  kenaikan tarif dasar listrik (TDL), para pengusaha hotel di Kediri melakukan sejumlah langkah efisiensi, termasuk dengan merumahkan karyawan.

Timotius Rahardi, Ketua Perhimpunan Hotel Republik Indonesia (PHRI) Kediri mengatakan, kenaikan tarif dasar listrik (TDL) dirasakan berat semua pengusaha hotel di Kediri. Karena dipastikan akan semakin membebani biaya operasional hotel, mengingat pembayaran tagihan rekening listrik termasuk pengeluaran yang cukup besar.

Untuk itu, kata Timotius Rahardi, sejumlah langkah efisiensi guna menekan pengeluaran akan dilakukan seperti pengurangan penggunaan alat alat yang menggunakan listrik pada sejumlah sarana dan fasilitas. “ Selain itu, tidak menutup kemungkinan, kami akan merumahkan beberapa karyawan dan baru  dipekerjakan jika ada even besar,” lanjutnya.

Timotius Rahardi menambahkan, kenaikan TDL berdampak pada bisnis perhotelan secara menyeluruh, karena biaya operasional hotel semakin berat dan jumlah tamu berkurang. Sementara menaikkan tarif kamar untuk menutupi beban tersebut, harus diperhitungkan dengan matang mengingat tingkat hunian kamar rata-rata masih rendah. (Hadi Kusuma/ANDIKA FM)

0 komentar:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger