FEATURED VIDEO

Selamat Datang di "GERBANG KADIRI NEWS". ..................................................................................... Kami berusaha memberikan informasi yang uptodate bagi pengunjung ataupun penggemar GE-KA NEWS. ..................................................................................... Jangan lupa tinggalkan komentar anda, agar kami dapat memperbaiki atau memberikan yang lebih baik untuk kepentingan kita bersama. Terima kasih. ..................................................................................... (GE-KA / 4reitech Team)

Monday, July 12, 2010

Sebelum Lawan Persija, Ganti di Brawijaya

GE-KA, KEDIRI- Setelah menuai hasil positif saat menggelar uji coba dengan Perseta Tulungagung Kamis (8/7), Persik kembali ingin menggelar laga sparring. Sebelum melawat ke kandang Persija (17/7) mendatang mereka mengagendakan satu kali uji coba lagi.

"Sesuai rencana awal, ada dua uji coba yang akan kami lakukan sebelum Persija. Jadi sekarang masih ada satu uji coba lagi," kata pelatih Persik Agus Yuwono.

Siapa lawan Persik di laga uji coba kedua jelang lawan Persija tersebut? Agus mengaku belum bisa menjawab. "Masih kami cari siapa lawannya. Tapi gambaran sudah ada," lanjut pelatih asal Malang tersebut usai latihan sore.

Yang pasti, lanjut Agus, lawan yang akan diajak uji coba kedua kali ini akan dicarikan yang lebih kuat dari Perseta yang diajak sparring sebelumnya. "Harus meningkat lawan yang diajak uji coba. Supaya hasilnya terlihat," lanjut Agus.

Diberitakan sebelumnya, Persik baru saja berlaga dengan Perseta Tulungagung di Stadion Rejoagung, Tulungagung. Sparring tersebut adalah yang pertama setelah musim kompetisi ISL 2009/2010 berakhir. Pertandingan berakhir dengan skor 1-5 untuk kemenangan Saktiawan Sinaga dkk.

Persik membutuhkan uji coba untuk persiapan menghadapi Persija di ajang Piala Indonesia. Laga leg pertama babak delapan besar tersebut akan digelar 17 Juli mendatang, atau sekitar seminggu lagi. Sedangkan leg kedua di Stadion Brawijaya digelar 21 Juli mendatang.

Selain lawan yang lebih tangguh, Persik juga merencanakan uji coba kedua nanti tidak digelar di luar Stadion Brawijaya. "Setelah main di luar kandang rencananya main di Brawijaya. Jadwal uji coba kedua masih kami cari yang tepat waktunya," pungkas Agus. (GCP)

1 komentar:

mr suep said...

bravo persik ndaaa

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger