FEATURED VIDEO

Selamat Datang di "GERBANG KADIRI NEWS". ..................................................................................... Kami berusaha memberikan informasi yang uptodate bagi pengunjung ataupun penggemar GE-KA NEWS. ..................................................................................... Jangan lupa tinggalkan komentar anda, agar kami dapat memperbaiki atau memberikan yang lebih baik untuk kepentingan kita bersama. Terima kasih. ..................................................................................... (GE-KA / 4reitech Team)

Thursday, June 10, 2010

Kapolresta Kediri Ancam Pecat Anggotanya

GE-KA, Kediri - Brigadir Fendrik, Anggota Polresta Kediri terancam dipecat, jika terbuki bersalah, dalam proses persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Kota Kediri.

Kapolresta Kediri AKBP Rastra Gunawan mengatakan, Berkas Acara Pemeriksaan (BAP) Brigadir Fendrik, telah dinyatakan lengkap atau P-21 oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Kediri. Satuan Reskrim tinggal mengirimkan tersangka, dan barang bukti, untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Kejaksaan.

Kata AKBP Rastra Gunawan, tidak ada kendala yang berarti, dalam proses penanganan kasus tersebut dan semua berpedoman pada pasal 184 KUHAP tentang pencabulan.  Tidak ada perbedaan dalam penanganan dalam kasus pidana siapapun diperlakukan sama.

Menurut AKBP Rastra Gunawan, terkait status Brigadir Fendrik yang masih tercatat sebagai polisi meski sekarang non job, pihaknya tidak menjamin tetap disandang tersangka. Jika diputuskan bersalah kemungkinan bisa dipecat.

Seperti diberitakan sebelumnya, Brigadir Fendrik telah mencabuli gadis di bawah umur yang tinggal di Kelurahan Gayam. Sesuai laporan keluarga yang diterima petugas, perbuatan tidak senonoh oknum polisi itu terjadi di salah satu hotel di Kota Kediri, setelah sebelumnya tersangka menghampiri korban saat duduk-duduk di area Gelanggang Olah Raga (GOR) Jayabaya Kediri.

0 komentar:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger